Polinela, Senin ( 07/06/2021). Direktur Politeknik Negeri Lampung Dr. Ir. Sarono, M.Si., melepas mahasiswa semester 4 Program Studi Perikanan Tangkap yang akan melakukan Pelatihan Sertifikat Proficiency Basic Safety Training (BST) dan Security Awareness Training (SAT) di Politeknik Pelayaran Banten, Sertifikat Proficiency harus ada bagi lulusan Program Studi Perikanan Tangkap, seorang awak kapal harus memiliki Sertifikat Proficiency Basic Safety Training (BST) sebagai pedoman keselamatan, karena kecelakaan bisa terjadi kapan saja, baik disengaja atau tidak disengaja, dengan adanya Sertifikat Proficiency Basic Safety Training (BST) sertifikat ini juga menjadi syarat dasar untuk bekerja diatas kapal.
Selain itu Sertifikat Security Awareness Training (SAT) adalah sertifikat yang bertujuan agar peserta yang mengikuti pelatihan memiliki pengetahuan dan kemampuan untuk melakukan tindakan keamanan diatas kapal seperti saat ada pembajakan dan awak kapal harus mengetahui prosedur serta tanggung jawab cara mengatasi bajak laut tersebut.
Kegiatan ini sebagai tindak lanjut kerjasama antara pihak Politeknik Negeri Lampung dengan Politeknik Pelayaran Banten, kegiatan akan berlangsung selama 2 hari dari tanggal 6 dan 8 Juni 2021 dilaksanakan di Politeknik Pelayaran Banten untuk kegiatan praktek, dilanjutkan dengan teori yang dilaksanakan di Politeknik Negeri Lampung dari tanggal 9 – 15 Juni 2021 dilakukan secara daring.
Kegiatan pelepasan juga dihadiri oleh Ketua Jurusan Peternakan Dr. Rakhmawati, S.Pi., M.Si. dan para dosen dari Program Studi Perikanan Tangkap Politeknik Negeri Lampung.
Selain itu Direktur Politeknik Negeri Lampung Dr. Ir. Sarono, M.Si berpesan kepada para mahasiswa Program Studi Perikanan Tangkap “Jaga sopan santun, selalu disiplin, taat beribadah, jaga nama baik kampus dan selalu melakukan protokol kesehatan” tutupnya.