Berita

WORKSHOP MANAJEMEN KEKAYAAN INTELEKTUAL (KI)

WORKSHOP MANAJEMEN KEKAYAAN INTELEKTUAL (KI)

Polinela Kamis, 12 Juli 2018.   Bertempat di ruang Sidang Utama kegaiatan Workshop Manajemen Kekayaan Intelektual (KI) dilaksanakan pelatihan tentang Kekayaan Intelektual (KI) yang diikuti 56 peserta dari Perguruan Tinggi di Prov. Lampung

  seperti  Univ. Saburai (1 peserta), Univ.  Teknokrat  Indonesia (3 peserta), Sekolah Tinggi Perkebunan Lampung (3 peserta), Univ. Muhammadyah Metro (3 peserta) dan Polinela sendiri (46 peserta). Polinela dalam hal ini UPPM mengadakan pelatihan HaKI guna meningkatkan kapasitas sumber daya manusia dalam rangka menghasilkan penelitian yang berpotensi untuk mendapatkan HaKI. Pelatihan ini supaya dapat memberi pemahaman kepada civitas akademika di Polinela akan HaKI pesan Dr. Ir. Sarono, M.Si selaku Direktur Polinela. Dan diharapkan setelah kegiatan ini dapat menghasilkan luaran antara lain;   1). Terbentuknya Sentra KI Polinela,  2). Meningkatnya Pengetahuan dan pemahaman tentang KI,  3). Meningkatnya jumlah usulan HaKI.

Sebagai narasumber  dari Direktorat Kekayaan Intelektual (KI) IPB (Dr. I Ketut Mudite Adnyane.,  Mhd Hendra Wibowo., Luluk Annisa., Nurul Azizah Ramahani.,  Andri Suhendrik). Kegiatan ini di rnecanakan berlangsung selama 2 hari 12 – 13 Juli 2018. Kegiatan ini terlaksana atas kerjasama Polinela dengan Institute Pertanian Bogor – IPB dan dukungan Program Insentif Penguatan Sentra KI oleh KemenRistekdikti.(humas/nyo)