Workshop Penyusunan Artikel Ilmiah Internasional
Polinela, Selasa (28/07/2020). Keberadaan artikel ilmiah pada jurnal internasional diperlukan untuk menunjang internasionalisasi Perguruan Tinggi. Semakin tinggi jumlah publikasinya, angka kredit dalam indikator penilaian pemeringkatan perguruan tinggi juga semakin meningkat.
Politeknik Negeri Lampung (Polinela) melalui Unit Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (UPPM) menyelenggarakan Workshop Penyusunan Artikel Ilmiah Internasional pada Senin, 27 Juli 2020 Pukul 08.30-12.00 Wib.
Workshop ini bertujuan agar publikasi dosen dan mahasiswa dalam jurnal internasional bereputasi semakin meningkat. Dengan diadakan workshop ini diharapkan semua dosen dan mahasiswa Polinela terlatih dalam penulisan draft naskah jurnal internasional.
Kegiatan pelatihan penulisan naskah jurnal internasional bereputasi mendorong dan memberikan kesempatan kepada dosen untuk mempublikasikan hasil penelitiannya yang belum dipublikasikan kejurnal ilmiah dengan demikian semakin banyak dosen mempublikasikan hasil penelitiannya di jurnal internasional.
Peserta Workshop berjumlah 200 orang dari Politeknik Negeri Lampung dengan rincian Dosen penerima hibah tahun 2020 sebanyak 100 orang, Dosen wakil jurusansebanyak 25 orang, Dosen yang telah miliki daft artikel Ilmiah Internasional sebanyak 25 orang, dan umum 50 orang.
Selain untuk melatih penulisan draft naskah dan meningkatkan publikasi jurnal internasional, tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan dosen dalam hal pelatihan penulisan naskah jurnal internasional, sehingga mampu menciptakan lulusan yang mampu bersaing, baik secara akademik dan non akademik, meningkatkan kinerja dosen dalam hal penelitian dan PKM melalui Pelatihan penulisan naskah jurnal internasional, dan meningkatkan kemampuan dalam menganalisis data penelitian dan meinterpestasikan data dalam bentuk gambar, table, grafik yang menarik dan informatif.
Kegiatan menghadirkan dua pembicara utama dan akan di pandu oleh Desi Maulidia, S.P., M.Si. sebagai Moderator (Polinela). Pembicara pertama dari Universitas Diponegoro, Prof. Dr. Istadi, S.T., M.T. (Dosen Departemen Teknik Kimia, Fakultas Teknik) dengan materi Tips dan Trik Aktif Menulis Artikel Jurnal Internasional di Masa Pandemi. Pembicara kedua dari Universitas Lampung, Warsono, Ph.D (Dosen MIPA Matematika, Fakultas Matematika) dengan meteri Analisis Data Penelitian pada Jurnal Internasional Bereputasi.Humas*.