Polinela – Politeknik Negeri Lampung, 2 November 2019, Program Studi Teknologi Perbenihan /D4 Polinela, melaksanakan Kuliah Umum / Studium Generale yang mengambil tema :”INOVASI TEKNOLOGI DAN PENERAPAN KONSEP PERTANIAN CERDAS“.
Sebagai narasumber : Prof. Dr. Muhamad Syukur, S.P., M.Si. yang sekaligus merupakan Guru Besar Institut Pertanian Bogor (IPB).
Dalam kesempatan kali ini kuliah umum yang di ikuti oleh sekitar kurang lebih 350 mahasiswa dari berbagai jurusan, di antaranya Jurusan Budidaya Tanaman Pangan : Program Studi. Produksi Program .Tanaman Pangan, Program Studi. Hortikultura, Program Studi. Teknologi Produksi Tanaman Hortikultura, dan tentunya Program Studi Teknologi Perbenihan, Kegiatan kali ini dilaksanakan di GSG Polinela.