UJI SERTIFIKASI JURU UKUR
Kegiatan

UJI SERTIFIKASI JURU UKUR PROGRAM STUDI TEKNIK SUMBERDAYA LAHAN DAN LINGKUNGAN POLITEKNIK NEGERI LAMPUNG DAN BALAI KONSTRUKSI WILAYAH II PALEMBANG (KEMENTERIAN PUPR)

Polinela, Jum’at (11/09/2020). Politeknik Negeri Lampung (Polinela) dan Balai Konstruksi Wilayah II Palembang (Kementerian PUPR) melaksanakan kegiatan Uji Sertifikasi Juru Ukur untuk Mahasiswa semester akhir dan alumni Program Studi Teknik Sumberdaya Lahan dan Lingkungan Polinela.

Dalam acara ini Polinela bekerjasama dengan Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi (LPJK) Provinsi Lampung dengan jumlah peserta 25 orang. Kegiatan dilaksanakan selama 2 hari, dimulai tanggal 10 hingga 11 September 2020 bertempat di gedung Sakura Polinela dengan kegiatan Rapid Test di hari pertama.

UJI SERTIFIKASI JURU UKUR PROGRAM STUDITEKNIK SUMBERDAYA LAHAN DAN LINGKUNGAN POLITEKNIK NEGERI LAMPUNG DAN BALAI KONSTRUKSI WILAYAH II PALEMBANG
RAPID TEST PERSIAPAN UJI SERTIFIKASI JURU UKUR

Kegiatan hari kedua yaitu Uji Sertifikasi Juru Ukur yang dilaksanakan langsung di gedung Sakura Polinela dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Tujuan dari dilaksanakanya Uji Sertifikasi ini adalah untuk menilai kompeten atau tidaknya peserta, kemudian peserta yang dinyatakan kompeten akan mendapatkan sertifikat yang berguna dalam dunia kerja.

UJI SERTIFIKASI JURU UKUR PROGRAM STUDITEKNIK SUMBERDAYA LAHAN DAN LINGKUNGAN
UJI SERTIFIKASI JURU UKUR 

Kurikulum dan proses pembelajaran di Program Studi Teknik Sumberdaya Lahan dan Lingkungan Polinela sesuai dengan kompetensi jabatan kerja juru ukur, sehingga pada saat mahasiswa semester akhir atau alumni punya kemampuan sebagai juru ukur dan untuk meyakinan dan bukti bahwa mereka mampu sebagai juru ukur maka diadakannya proses uji.