Kunjungan-Polinela-SMAN-1-Pubian
Kegiatan

SMA Negeri 1 Pubian Kunjungan ke Polinela

Polinela, Rabu (8/12/2021). Sebanyak 33 siswa kelas XII SMA Negeri 1 Pubian Lampung Tengah berkunjung ke Politeknik Negeri Lampung dengan didampingi 15 orang guru. Kunjungan dipimpin oleh Kepala Sekolah bapak Drs. Agus Budiyanto. Rombongan diterima di Teaching Farm Polinela Organic Farm (POF) oleh Ir. Yuriansyah, M.Si. dan Dr, Ir. Ni Siluh Putu Nuryanti, M.P.

Kunjungan-Polinela-SMAN-1-Pubian
SMA Negeri 1 Pubian Kunjungan ke Polinela

Ir. Yuriansyah, M.Si. pada kesempatan tersebut memaparkan tentang sistem pembelajaran di Polinela, dan menjelaskan tentang program studi yang ada di Polinela. Dr, Ir. Ni Siluh Putu Nuryanti, M.P. menjelaskan tentang manfaat serta fungsi dengan adanya teaching farm, salah satunya Polinela Organic Farm (POF) .
Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Pubian, bapak Drs. Agus Budiyanto mengucapkan terimakasih atas disambutnya rombongan secara baik oleh Polinela. Diharapkan kunjungan ini menjadi wadah bagi para siswa untuk dapat menggali informasi seputar perkuliahan yang ada di Polinela. Kegiatan dilanjutkan mengunjungi lahan Polinela Organic Farm (POF) dan Pusat Pembibitan Sawit.