Virtual Job Fair 2020 Polinela
Kegiatan

Virtual Job Fair 2020 Polinela

Polinela, Rabu (02/12/2020). Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pusat Karir Politeknik Negeri Lampung (Polinela) bekerjasama dengan Nusatalent mengadakan acara Virtual Job Fair 2020 yang dilaksanakan pada Tanggal 1 Desember 2020. Acara digelar secara Daring via Zoom Meeting dan Youtube dengan 6 perusahaan yang mengikuti Virtual Job Fair ini.

Ir. Hamdani M.Si. selaku Kepala UPT Pusat Karir dalam laporannya menyampaikan, dengan diadakannya kegiatan Virtual ini, diharapkan para alumni Polinela yang baru di wisuda dapat memanfaatkan kesempatan ini agar dapat mendapatkan pekerjaan yang diinginkan sehingga masa tunggu alumni dalam mencari pekerjaan menjadi lebih singkat.

Acara dibuka langsung oleh Direktur Polinela, Dr. Ir. Sarono, M.Si. dalam hal ini disampaikan Polinela melalui UPT Pusat Karir rutin mengadakan Job Fair namun karena masa pandemic Covid-19 maka acara Job Fair dilaksanakan secara Daring. Pada kesempatan ini juga Direktur mengucapkan terimakasih kepada perusahaan yang mengikuti acara Virtual Job Fair ini, diharapkan perusahaan dapat menyerap alumni Polinela karena seperti yang diketahui bahwa Polinela adalah pendidikan tinggi Vokasi yang menghasilkan lulusan yang berkompetensi yang sudah siap untuk menghadapi persaingan di dunia kerja.

Nusatalent sendiri merupakan sebuah Start Up yang berfokus pada bidang Human Resource dengan memberikan solusi untuk memudahkan sistem perekrutan khusus fresh graduates. Nusatalent sudah bekerja sama dengan lebih dari 100 perguruan tinggi dan 600 perusahaan.

Acara dilanjutkan dengan pemaparan profil 6 perusahaan dan sesi tanyajawab antara peserta dan perusahaan. Adapun perusahaan yang mengikuti Job Fair ini, yaitu: PT. Mandiri Tunas Finance, Indomaret Group, PT. Musi Hutan Persada, PT. Primafood International, PT. Swakarya Insan Mandiri, dan PT. BFI Finance Indonesia Tbk.